get app
inews
Aa Read Next : Oprasi Patuh Krakatau, Polres Lampung Selatan Mulai Hari Ini Gelar Razia

Peringati Hari Juang TNI AD, Ini Kegiatan Yang Dilakukan Kodim 0421/LS

Rabu, 14 Desember 2022 | 13:45 WIB
header img
Dandim 0421/LS Letkol Inf Fajar Akhirudin saat memimpin upacara tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Kesuma Bangsa, Kalianda dalam rangka peringatan Hari Juang TNI AD.(Foto: Yogi/ iNews.id)

LAMPUNG SELATAN, iNewsLamsel.id - Tepat jatuh pada tanggal 15 Desember adalah peringatan Hari Juang Kartika, bagi TNI Angkatan Darat (AD) ini merupakan peringatan Hari Juang Kartika yang merupakan hari untuk mengenang pertempuran Ambarawa yang dimana hari perjuangan para pejuang tahun 1945.

Pada peringatan Hari Juang Kartika Angkatan Darat ini, Kodim 0421/LS menggelar beberapa rangkaian kegiatan untuk memperingati Hari Juang Kartika tersebut.

Kegiatan dimulai dari kegiatan tabur bunga yang dilaksanakan oleh seluruh anggota Kodim 0421/LS secara rombongan di Taman Makam Pahlawan Kesuma Bangsa Kalianda, kemudian dilanjut dengan kegiatan Bakti Sosial seperti donor darah, sunatan masal, dan santunan anak yatim piatu yang dilaksanakan sejak hari ini, Rabu(14/12/2022) di Aula Parikesit Makodim setempat.

Selain itu Kodim 0421/LS juga mengadakan program bedah rumah tidak layak huni yang sudah dilakukan beberapa waktu lalu, untuk di Kabupaten Lampung Selatan sendiri ada di Kecamatan Katibung dan Kecamatan Sidomulyo, sementara untuk di Kabupaten Pesawaran yaitu di Kecamatan Padang Cermin dan Kecamatan Way Ratai.

Sebanyak 112 orang pendonor yang terdiri dari anggota TNI Kodim 0421/LS dan Anggota Persit KCK XXXIII, Anggota Polres Lampung Selatan, Lapas Kelas II A Kalianda, Imigrasi Kalianda, Dinas Perhubungan Lampung Selatan, Anggota Pramuka Saka Wira Kartika Lampung Selatan, Palang Merah Indonesia (PMI) Lampung Selatan. Kemudian peserta sunatan masal sebanyak 9 orang, keterwakilan dari Koramil Kalianda berjumlah 1 orang, Koramil Palas 1 orang dan Koramil Penengahan sebanyak 7 orang.

Dandim 0421/LS, Letkol Inf Fajar Akhirudin mengatakan ini adalah rangkaian kegiatan dalam rangkan memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Darat (AD) yang jatuh pada tanggal 15 Desember besok yang bertemakan "Bersama-sama kita pasti bisa, hadapi tantangan, ancaman, dan hambatan".

"Mudah-mudahan dengan kegiatan yang kita lakukan sesuai dengan tema Hari Juang TNI Angkatan Darat tahun 2022 ini adalah "TNI Angkatan Darat di hati rakyat, bersama-sama kita pasti bisa hadapi tantangan, ancaman dan hambatan", maka itulah fungsinya manusia sebagai makhluk sosial wajib untuk saling bahu membahu untuk membantu sesama, mudah mudahan atas Ridho Allah SWT, TNI-AD akan terus berkiprah dalam memberikan pengabdian yang terbaik dalam menjaga Kedaulatan bangsa dan negara yang tercinta ini serta manfaatnya dapat dirasakan oleh seluruh Rakyat Indonesia, "tutupnya.

Editor : Heri Fulistiawan

Follow Berita iNews Lamsel di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut