get app
inews
Aa Read Next : Pemilihan Muli-Mekhanai Lampung Selatan Tahun 2024 Segera Digelar, Begini Caranya Jika Mau Menang

Kecamatan Ketapang Usul 10 Pembangunan ke Bupati Lampung Selatan

Kamis, 25 Januari 2024 | 09:34 WIB
header img
Bupati dukung semua usulan program pembangunan Kecamatan Ketapang, Kamis,(25/01/2024).Foto iNewsLamsel.id/Yogi

LAMPUNG SELATAN iNewsLamsel.id.- Kecamatan Ketapang jadi yang pertama gelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kabupaten Lampung Selatan tahun 2025. Camat Ketapang Rendi Eko Supriyanto sebutkan sepuluh 10 rencana pembangunan.

Hal itu, disampaikan oleh Camat Ketapang, Rendi Eko Supriyanto secara langsung saat acara Musrenbangcam. Rabu, (24/1/2024) kemarin.

"Diantaranya pembangunan ruas jalan, akses gardu induk PLN dan pembangunan jembatan. Inilah yang kami harapkan," katanya ditujukan kepada Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto.

Ia mengatakan dari 10 usulan tersebut, semua merupakan jalan/fasilitas yang terintegrasi dengan Desa wisata, minapolitan dan pusat pertanian tahun 2024/2025.

"Sangat banyak harapan dari anak kepada bapak, semoga dengan koordinasi dan mengikuti seluruh arahan semua usulan pembangunan di Kecamatan Ketapang dapat terlaksana dengan baik secara inklusif," harapnya.

Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto langsung menanggapi hal tersebut dan meminta Camat untuk merealisasikan serta langsung  mengungah keaplikasi E-Planning sebagai rencana pembangunan tahun 2025.

“Jadi ketika usulan ini sudah inklusif adalah sifatnya mengajak dan selanjutnya 10 usulan ini, hari ini sudah harus masuk ke aplikasi E-Planning,” ucapnya.

Ia meminta kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lampung Selatan untuk menyelaraskan dan mengawal 10 usulan Kecamatan Ketapang yang telah diajukan.

“Selain mengajak, inklusif ini juga mengikut sertakan seluruh elemen. Sehingga dapat menyinkronkan seluruh rencana pembangunan yang telah di usulkan,” tandasnya.

Editor : Heri Fulistiawan

Follow Berita iNews Lamsel di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut