Kadis Kesehatan Lamsel Bantah Tutup Mata, Terkait Warga Lumpuh

LAMPUNG SELATAN, iNewsLamsel.id - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) Joniansyah mengatakan kepada media, bahwa Robi Novika penderita lumpuh selama 2 tahun tersebut merupakan kerabat keluarganya.
"Robi ini masih saudara saya, satu kampung, pamannya itu paman saya satu. Makanya kalo kita diberitakan kalo saya tutup mata itu saya masih geleng," ujarnya, Kamis (17/11/2022).
Dirinya juga mengklaim sudah melakukan upaya bantuan dengan membuatkan BPJS. "Saya kesana waktu itu belum ada BPJS saya buatin BPJS nih ada kepala desanya disini, Selama dari itu saya juga kunjungan kesana berapa kali. Dulu sempat dibawa kerumah sakit waktu itu 3 hari, masih ingat betul saya lalu dia minta pulang," jelas Joniansyah.
Dirinya melanjutkan, setelah itu dirinya melaporkan kepimpinan. Pimpinan langsung merespon sampai dateng kerumahnya. "Ibu sampai dateng kerumahnya Robi Novika memberikan batuan," tambahnya.
Joniansyah menegaskan, dugaan tutup mata menurutnya tidak benar, ia juga mengatakan sebelum para jurnalis memberitakan pihaknya sudah mengetahui terlebih dahulu. "Sekarang sudah dibawa kerumah sakit nih dirawat, nanti secara teknis bagaimana pengobatannya dokter yang menangani," tukasnya.
Perlu diketahui, sebelum pemberitaan menjadi heboh dan viral dimedia, kakak kandung Robi Novika penderita lumpuh, Asril Efendi sangat-sangat mengharapkan perhatian dari pemerintah untuk membantu pengobatan adiknya yang mengalami lumpuh dan tidak bisa melihat/lumpuh saraf mata sejak tahun 2020 sampai sekarang.
"Kami sangat mengharap bantuan pemerintah berupa kursi roda dan obat-obatan itu dulu yang utama sebagai bentuk kepedulian, agar mempermudah saya, karerna setiap hari saya gendong adik saya Kalo mau mandi mau apa-apa," kata Asril Efendi, Kakak kandung Robi Novika, Senin(14/11/2022).
Sementara itu, secara seremoni Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan Terima Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Tahun 2022 Dari BPJS Kesehatan UHC merupakan perlindungan cakupan kepesertaan Program Jaminan Kesehatan Nasional di suatu daerah yang minimal 95% dari total jumlah penduduknya mengakses akses keuangan pelayanan kesehatan dengan mendaftarkan diri dari pihak lain menjadi peserta JKN.
Terhitung 1 September 2022, sebanyak 1.023.968 jiwa penduduk Lampung Selatan telah terdaftar sebagai peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dari total jumlah penduduk 1.073.867 jiwa atau sebesar 95,35%. Capaian ini mengantarkan Kabupaten Lampung Selatan untuk mencapai Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) dari BPJS Kesehatan Pusat. Penghargaan tersebut berikan langsung Deputi Direksi BPJS Wilayah Banten, Kalimantan Barat dan Lampung Lisa Nurena kepada Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto yang berlangsung di Aula Sebuku, Rumah Dinas Kabupaten Lampung Selatan, Rabu (14/09/2022).
Editor : Heri Fulistiawan