Bupati Nanang Ermanto Buka Kalianda Fair 2023

Yogi Novan Abitama
Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto bersama Camat Kalianda Pirma Romayansyah (foto: Yogi/iNews.id)

Lampung Selatan, iNewsLamsel.id – Pelaksanaan Kalianda Fair 2023 resmi dibuka. Hal itu ditandai dengan tiga kali pemukulan Gong oleh Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto pada Rabu, (8/11/2023) di Lapangan Raden Mas Desa Sukaratu.

Pagelaran kalianda fair 2023 ini, dikabarkan akan berakhir  hingga 10 November 2023 mendatang, guna untuk meningkatkan pertumbuhan Ekonomi Masyarakat dan memperkenalkan potensi yang ada di Desa-Desa melalui pameran keanekaragaman budaya seni dan produk-produk unggulan di kecamatan Kalianda.


“Keadilan dan kesejahteraan takkan pernah tercapai tanpa persatuan kebersamaan dan gotong royong dan mari kita bersama-sama menjaga silaturahmi harmonisasi sehingga tercipta diantara keberagaman,” ucap Prima Romayansyah mengakhiri sambutannya.

Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto setelah melihat semua stand yang ada diacara Kalianda Fair 2023 mengabarkan bahwa dirinya hari ini membuka 3 sekaligus kegiatan yang bertajuk kecamatan fair.

"Alhamdulillah pagi tadi saya ada di Katibung, siang sampai sore ini saya ada di Kalianda dan nanti malam di Way Panji,"

Lebih lanjut, Ia menyampaikan bahwa acara yang bertajuk kecamatan Fair di Lampung Selatan pada tahun 2023 ini, Kalianda adalah kecamatan ke 16 yang melaksanakan kegiatan Kecamatan Fair dan terakhir yakni Way Panji.

"Nanti malam Way Panji terahir, ini yang ke 16 jadi mudah-mudahan dengan acara Kalianda Fair ini bisa membangkitkan pertumbuhan ekonomi khususnya untuk masyarakat desa dan kecamatan itu sendiri," harap Bupati itu.




Editor : Heri Fulistiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network