get app
inews
Aa Text
Read Next : Pertarungan Sengit Antara Juventus dan Lazio di Piala Italia

Daftar 8 Parpol Lolos ke DPR Pemilu 2024

Kamis, 21 Maret 2024 | 02:29 WIB
header img
Pleno KPU Terkait DPR RI,Foto istimewa

JAKARTA,iNewsLamsel.id-Komisi Pemilihan Umum (KPU) secara resmi menetapkan perolehan suara Pemilu serentak tahun 2024. 

Ketua KPU Hasyim Asy`ari Dalam pengumuman Rabu,(20/03/2024),PDI Perjuangan (PDIP) berhasil memimpin dengan perolehan suara tertinggi, mencapai 25.387.279 suara atau 16,72%, menjadikan mereka pemenang untuk ketiga kalinya berturut-turut. 

Partai Golkar berada di posisi kedua dengan 23.208.654 suara atau 15,29%, diikuti oleh Partai Gerindra dengan 20.071.708 suara atau 13,22%. 

Di peringkat keempat, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) berhasil meraih 16.115.655 suara atau 10,62%. 

Sementara itu, Partai Nasdem menempati peringkat kelima dengan 14.660.516 suara atau 9,66%.

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat masing-masing meraih peringkat keenam dan ketujuh dengan perolehan suara 12.781.353 (8,42%) dan 11.283.160 (7,43%). 

Sedangkan Partai Amanat Nasional (PAN) menjadi partai terakhir yang berhasil melewati parliamentary threshold dengan 10.984.003 suara atau 7,24%.

Meski demikian, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sebagai partai politik petahana tidak mampu mencapai ambang batas minimal untuk masuk ke parlemen. 

Hasil ini menegaskan dominasi PDIP dalam panggung politik Indonesia, sementara partai lain harus bekerja lebih keras untuk memperoleh dukungan masyarakat pada masa mendatang.

Editor : Heri Fulistiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut