LAMPUNG SELATAN, iNewsLamsel.id - Pemerintah Desa Taman Sari, Kecamatan Ketapang Lampung Selatan telah merealisasikan anggaran sebesar Rp. 842.813.869 dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa(MusrenbangDes) RKPDes Tahun Anggaran 2024.
Kegiatan Musrenbangdes ini di gelar di Balai Desa Taman Sari, Kecamatan Ketapang, Lampung Selatan, Senin(6/11/2023).
Kepala Desa Taman Sari, Sutrisno dalam sambutannya menjelaskan, ditahun 2023 pihaknya telah menganggarkan sebesar Rp.1.345.979.465 dan yang sudah terealisasi sebesar Rp.842.813.869 yang di bagi dalam tahap 1 dan 2 dan untuk tahap ke 3 sedang dalam proses.
"Nantinya pembangunan yang dijadikan prioritas, tahun anggaran 2024 adalah, pembangunan jalan lingkungan Dusun I berupa cor beton dengan panjang 250 meter dan Dusun IV yaitu pembangunan cor beton sepanjang 100 meter, "ungkap Sutrisno.
Ia juga berharap pembangunan Desa dapat memperlancar warga Desa Taman Sari dan para pengguna jalan dapat memperlancar transportasi warga untuk mengeluarkan hasil produk pertaniannya, maupun bagi pengguna jalan dalam kepentingan masyarakat umum.
"Dengan dibangun jalan tersebut dapat berguna bagi masyarakat sehingga dapat memperlancar pertumbuhan ekonomi warga Desa Taman Sari, "tutupnya.
Editor : Heri Fulistiawan