BANDARLAMPUNG, iNewsLamsel.id - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) mengadakan acara media drive bertajuk “Be Unstoppable” yang bertujuan memperkenalkan keunggulan Hyundai New CRETA melalui perjalanan dengan rute Jakarta-Lampung.
Dalam kesempatan tersebut iNews.id bersama rombongan Media Drive mengunjungi Dealer Hyundai Lampung yang terletak di Jalan ZA Pagar Alam No3, Labuhan Ratu, Bandar Lampung.
Dealer yang sudah beroperasi sejak tahun 2021 ini memiliki berbagai fasilitas yang disediakan bagi pengguna produk Hyundai.
Sales Consultan Sales Consultan Dealer Hyundai Lampung Danish Saputra mengatakan Dealer Hyundai Lampung menghadirkan standar pelayanan 3S (Sales, Service, Spare Parts) yang komprehensif, memungkinkan pelanggan membeli kendaraan sekaligus mendapatkan perawatan langsung dari teknisi Hyundai yang berpengalaman.
"Dealer ini memiliki showroom yang modern, tim customer relations dan sales yang siap membantu, serta waiting room dan kids corner agar pengalaman berkunjung semakin nyaman," kata Sales Consultan Dealer Hyundai Lampung Danish Saputra, kepada iNews.id, Kamis 6 Februari 2025.
Dealer ini, kata dia, juga menyediakan unit test drive, termasuk untuk unit Hyundai New CRETA yang baru saja diluncurkan.
Sementara pada layanan service, dealer ini memiliki working bay service yang dapat menampung hingga enam kendaraan, dilengkapi dengan dua forklift, charging station, hingga layanan cuci mobil gratis untuk setiap kegiatan service di Dealer Hyundai Lampung. Selain itu, dealer ini juga menyediakan layanan mobile service untuk memberikan kemudahan bagi pelanggan dalam mendapatkan perawatan dan layanan terbaik dari Hyundai.
Hyundai Dealer Lampung juga memiliki area spare part yang lengkap utamanya fast moving, untuk kebutuhan perbaikan kendaraan pelanggan. Semua layanan ini diberikan oleh Hyundai untuk menjaga kenyamanan dan kepuasan pelanggan di wilayah Lampung dan sekitarnya.
Setelah melihat berbagai fasilitas di Dealer Hyundai Lampung, seluruh peserta melanjutkan eksplorasi di Bandar Lampung dengan mengunjungi beberapa lokasi ikonis seperti Umbul Helau Kemiling, Monumen Adipura, Taman Estetika Kebun Raya Itera, Bukit Aslan, Lengkung Langit 2, hingga Puncak Mas dengan keindahannya.
Editor : Suriya Mohamad Said
Artikel Terkait