LAMPUNG SELATAN, iNewsLamsel.id - Prosesi pemakaman secara kedinasan terhadap jenazah Briptu Anumerta Gilang Aji Prasetyo di rumah duka di Dusun Hargomulyo, Desa Triharjo, Kecamatan Merbau Mataram, Kabupaten Lampung Selatan.
Briptu Anumerta Gilang Aji Prasetyo, adalah anggota Brimob Polda Lampung angkatan 43 tergabung dalam Satgas Operasi Damai Cartenz di Papua. Briptu Anumerta Gilang Aji Prasetyo gugur, usai kali terakhir melakukan kontak senjata dengan KKB Papua pada hari Rabu kemarin (30/11) sekitar pukul 16.15 WIT.
Dari pantauan lokasi, nampak karangan bunga berjejer sepanjang kanan kiri jalan di rumah duka. Diantaranya, berasal dari Kapolri Jendral Pol Listyo Sigit Prabowo, Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono, Kapolda Lampung Irjen Pol Akhmad Wiyagus, Kapolres Lamsel AKBP Edwin dan Bupati Lamsel Nanang Ermanto.
Sebelum dilakukan prosesi pemakaman, lebih dulu digelar upacara penyerahterimaan jenazah dari keluarga kepada Polda Lampung. Perwakilan keluarga menyampaikan, ucapan terima kasih kepada jajaran Polda Lampung yang telah memfasilitasi kepulangan jenazah Briptu Anumerta Gilang Aji Prasetya dari Papua hingga sampai dirumah duka.
Setelah itu, jenazah diberangkatkan ke tempat pemakaman umum untuk dilakukan prosesi pemakaman secara kedinasan. Tampak ratusan kerabat hingga rekan sejawat dan perwira dari Sat Brimob Polda Lampung, mengiringi perjalanan jenazah menuju tempat peristirahatan terakhir.
Diketahui, Anggota satuan Brimob Polda Lampung Bripda Gilang Aji Prasetyo meninggal dunia saat melaksanakan tugas Satgas Ops Damai Cartenz di Papua. Bripda Gilang meninggal dunia setelah terjadi kontak senjata terhadap sekelompok orang yang diduga KKB Papua.
"Adanya kontak senjata antara personel Satgas Ops Damai Cartenz dengan sekelompok orang yang diduga KKB Papua di wilayah Yahukimo sehingga mengakibatkan satu personel dinyatakan meninggal dunia," kata Kapolda Lampung Irjen Pol Akhmad Wiyagus melalui Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad di Bandar Lampung. Rabu malam (30/11/2022).
Pada saat rombongan 1 regu personel tengah melakukan patroli cipta kondisi Harkamtibmas sampai di km 7 tepat nya di Jembatan rombongan mendapatkan penghadangan dari sekelompok orang yang diduga KKB yang melakukan penembakan dari arah sebelah kiri bawah jembatan secara brutal ke arah kendaraan yang ditumpangi oleh personil satgas Ops Damai Cartenz dan mengakibatkan satu anggota satuan Brimob Polda Lampung meninggal dunia, terjadinya kontak senjata juga mengakibatkan dua anggota satuan Brimob Polda Lampung mengalami luka serius akibat tembakan
Editor : Heri Fulistiawan
Artikel Terkait