Bantu Tingkatkan UMKM Warga, Kodim 0421 L/S Berikan Penyuluhan Ekonomi Kepada Babinsa

Yogi Novan Abitama
Tingkatkan UMKM Warga, Kodim 0421 L/S Berikan Penyuluhan Ekonomi Kepada Babinsa di Aula Parikesit.(Foto: istimewa/ Humas Kodim)

LAMPUNG SELATAN, iNewsLamsel.id - Kodim 0421/LS menggelar Sosialisasi Perekonomian Masyarakat melalui Usaha Mikro Kecil dan Menengah guna meningkatkan Kemampuan Babinsa jajaran Kodim 0421/LS di Aula Parikesit Makodim setempat, Selasa(29/11/2022).

Kegiatan tersebut bertemakan "Melalui Kegiatan peningkatan Kemampuan Apkowil tersebar kita tingkatkan profesionalisme Apkowil dalam Mengimplementasikan kegiatan pembinaan Teritorial untuk membantu Pemerintah Daerah dalam meningkatkan Ekonomi Kerakyataan di Wilayah".

Kapten Inf Nurdin mewakili Dandim 0421/LS Letkol Inf Fajar Akhirudin, menyampaikan, kegiatan ini merupakan program dalam rangka meningkatkan Kemampuan Aparat Komando Wilayah dan Babinsa dalam membantu perekonomian masyarakat dengan mengedepankan UMKM yang sangat memiliki peranan penting dalam perekonomian masyarakat. Sehingga kehadiran Babinsa sebagai aparat kewilayahan di desa mampu membantu masyarakat yang kesulitan khususnya dibidang ekonomi.

"Bahwa keberadaan UMKM sangat bermanfaat dalam hal pendistribusian pendapatan masyarakat. Melihat dari peranan tersebut, perlu dilakukan sosialisasi, penyuluhan serta pelatihan guna menunjang keberlangsungan dari UMKM dan membantu mereka mengatasi berbagai permasalahan yang ada di masyarakat, "terangnya.

Ia menambahkan salah satu faktor pendukung UMKM dalam pengembangan masyarakat di bidang ekonomi ini meliputi sumber daya alam dan sumber daya manusia yang melimpah serta partisipasi masyarakat yang cukup tinggi sedangkan faktor penghambatnya adalah keterbatasan modal, sarana dan prasarana.

"Untuk itu tujuan diselenggarakan kegiatan ini kepada para Babinsa yang dilaksanakan dengan metode sosialisasi dan penyuluhan ini adalah memberikan informasi dan tambahan pengetahuan yang dibutuhkan oleh para pelaku UMKM kepada warga Desa binaan para Babinsa sekalian, "tutupnya.

Editor : Heri Fulistiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network